Bisnis Tiket Pesawat Online : Prospek dan Keuntungan

Diterbitkan pada tgl 20 November 2016 di Kategori Belajar Bisnis Online, Peluang Bisnis, Tips Bisnis

keuntungan-dan-prospek-bisnis-tiket-pesawat-online

Bisnis tiket pesawat online sangat menjanjikan dan sangat menguntungkan. Karena di setiap tahunnya, penumpang pesawat terus-menerus meningkat. Bahkan pemerintah sendiripun memprediksi, peningkatan penumpang pesawat domestik mengalami peningkatan terus menerus sampai beberapa tahun kedepan.

Menurut Direktur Angkatan udara kementrian perhubungan, bahwa setiap tahun terjadi kenaikan penumpang yang sangat signifikan. Kenaikan tersebut sekitar 10 persen setiap tahunnya dari tahun 2015 kemarin. Maka dari itu prospek peluang bisnis menjadi agen tiket pesawat online ini kedepannya akan semakin menjanjikan euntungan yang lumayan besar. Untuk itu di artikel belajar bisnis ini akan membahas tentang cara memulai menjadi agen di bisnis tiket pesawat online yang perlu Anda coba.

Cara mudah memulai bisnis tiket pesawat online

Ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan untuk menjadi agen tiket pesawat secara online. Kita harus mencari agen yang besar untuk dijadikan mitra agen bisnis tiket online. Misalnya Anda memilih me njadi mitra agen di www.agentiket.net. Ada beberapa yang harus Anda perhatikan untuk menjadi agen tiket tersebut.

1. Syarat menjadi agen

Syarat menjadi agen di mitra agen tersebut sebenarnya cukup mudah, yaitu dengan melakukan pendaftaran regristrasi secara online dan membayar biaya pendaftaran agen. Biasanya biaya pendaftaran agen tidaklah terlalu mahal sekitar di bawah Rp. 5 jutaan.

2. Keuntungan mendaftar

Biasanya keuntungan yang di dapat menjadi agen tiket berbeda-beda tergantung kebijaksanaan perusahaan induk. Biasanya perusahaan induk yang mensyaratkan hal-hal khusus seperti :

  • Sistem reservasi Online 24 jam
  • Panduan Reservasi
  • Stiker dan Spanduk
  • Training tiket
  • Juga beberapa keuntungan lain seperti sistem komisi dan persentase keuntungan yang didapatkan oleh agen :
  • 2,5% – 3,5% komisi untuk penjualan tiket pesawat domestic dan internasional
  • 7 – 25% komisi untuk voucher hotel domestic dan international
  • 5% untuk paket tour domestic dan paket international
  • US$ 30 untuk perjalanan umroh dan haji
  • 10% untuk rent car
  • Terima pembayaran telepon, PLN, Indosat, Speedy, pulsa electrik, Telkomsel, Flexi, XL, deposit minimal Rp.1.000.000,-
  • Sistem terpisah dari system reservasi
  • 10% untuk antar jemput bandara

Dan banyak keuntungan lainnya yang di dapat bila bergabung menjadi agen di bisnis tiket pesawat online.

3. Siapkan blog atau website

Langkah selanjutnya yaitu menyiapkan blog atau website. Blog atau website ini adalah sebagai tempat usaha dan kartu nama Anda membuka bisnis ini di dunia online. Di dalam website atau blog tersebut harus terisi lengkap mengenai nama brand yang dipakai, alamat usaha, nomor telepon, harga pesawat, jadwal pesawat, dan hal lain sebagainya yang penting untuk informasi kepada konsumen.

Cara sukses untuk bisnis ini

bisnis tiket pesawat online

Pikirkan untuk mempunyai kantor dan pegawai untuk bisnis ini. Kemudian bisnis bisa dimulai hanya dengan laptop, printer, dan peralatan lainnya untuk mendukung proses transaksi bisnis tiket online ini.

1. Buatlah Brand untuk Anda sendiri

Brand merupakan sebuah kepercayaan dan identitas dari bisnis yang Anda jalankan. Tetapi bila bisnis tersebut belum berkembang, bisa memakai nama besar mitra agen terlebih dahulu. Namun bila sudah berkembang usahakan membuat brand sendiri untuk bisnis Anda.

2. Memperkenalkan diri Anda

Perlu di ingat, disat membuka bisnis baru, jangan langsung memikirkan keuntungan. Tetapi berusahalah terlebih dahulu untuk memperkenalkan bisnis Anda kepada orang banyak. Buatlah brand yang melekat kepada banyak orang. Berikut ini beberapa trik-trik yang perlu dilakukan.

a. Untuk cara offline nya

Berusahalah untuk selalu berada di tempat ramai dan membagikan brosur kepada mereka yang lalu-lalang di tempat keramaian seperti di pasar, masjid, gereja, dan tempat lainnya. Asal bukan di tempat resmi seperti di mall atau tempat keramaian yang memang harus ada ijin sewa bila mau membagikan brosur di tempat tersebut.

b. Untuk cara online nya

Cobalah untuk lebih banyak belajar SEO (search Engine Optimization). SEO ini sangatlah penting sekali untuk bisnis seperti tiket online ini. Karena dengan cara SEO lah yang akan membuat website atau blog yang Anda punyai bisa muncul di pencarian pertama di mesin pencari seperti Google, Yahoo, atau Bing. Hal ini yang membuat website Anda banyak pengunjung dari online dan berpotensi untuk mendapatkan penjualan yang tinggi.

Cara online yang lainnya seperti : selalu aktif di media sosial. Di media sosial, Anda bebas untuk melakukan promosi gratis disana. Bahkan sudah banyak sekali yang memanfaatkan media sosial seperti di facebook, twitter, G+, dan media sosial lainnya untuk promosi. Untuk cara yang tepat berpromosi di media sosial bisa Anda simak di artikel yang berjudul cara bisnis online di facebook yang sebelumnya sudah dibuat di sini.

Simulasi bisnis tiket pesawat online

Sebelum mengulas simulasi lebih jauh lagi, ada baiknya Anda mengetahui bagaimana cara perhitungan komisi yang Anda dapatkan di setiap penjualan. Untuk komisi yang diterapkan di setiap maskapai penerbangan berbeda-beda. Misalnya seperti : Lion Air sebesar 2,5%, Garuda Indonesia sebesar 2,5%, Air Asia sebesar 2,5%, Citilink sebesar 2,5%, Merpati Air sebesar 3,5%, Sriwijaya Air sebesar 3,5%, Trigana Air sebesar 2,5%, dan untuk penerbangan international sebesar 3%. Komisi yang dihitung dari harga dasar tiket atau Fare Basic. Sedangkan Airline yang tidak ada komisi, maka agen dapat mencharge ke pelanggan. Berikut ini adalah perhitungan komisi yang di dapatkan dari setiap penjualan tiket :

Contoh pertama di gambar berikut ini :

bisnis-tiket-pesawat-online-keuntungan

Contoh kedua di gambar berikut ini :

bisnis-tiket-pesawat-online-keuntungan-garuda

Pendapatan dan keuntungan

Dari perhitungan keuntungan bisnis tiket pesawat online yang di jelaskan diatas tersebut, Anda dapat menghitung simulasi pendapatan dengan asumsi berikut ini :

Bila dalam satu hari ada penjualan tiket pesawat sekitar 5-10 transaksi, maka keuntungan yang di dapat sekitar sampai Rp.125 ribu sampai Rp. 250 ribu rupiah(bila dalam setiap transaksi komisi dihitung Rp. 25 ribu). Bila keuntungan rata-rata seperti yang disebutkan baru saja tersebut, maka keuntungan dalam sebulan sekitar Rp. 3 jutaan sampai Rp.7,5 juta perbulan. Bila di kurangi biaya operasional seperti  biaya pegawai, telpon, internet, dan listrik sekitar Rp. 1,5 jutaan maka keuntungan sekitar hampir 2 jutaan sampai Rp.6 jutaan. Tergantung biaya operasional yang di keluarkan. Terlebih lagi bila Anda sendiri yang menjalankannya, tentunya juga mengurangi biaya pegawai yang merupakan pengeluaran yang lumayan besar.

Demikianlah prospek bisnis tiket pesawat online yang perlu untuk Anda ketahui. Peluang bisnis tersebut bila mempunyai transaksi yang banyak tentu juga penghasilan semakin besar. Pastinya semua peluang bisnis juga memerlukan kerja keras yang cukup tinggi dalam memulai usaha tersebut. simak juga kisah sukses Ferry Unardy dalam membangun Traveloka yang menjadi tempat menjual tiket pesawat yang sukses. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda yang ingin mengetahui prospek peluang bisnis di tiket pesawat online.

Facebook Comments